Judul Artikel : Hadiah Apa yang Paling Cocok Untuk Cowok?
Hadiah Apa yang Paling Cocok Untuk Cowok?
Apa sih hal yang paling sulit di dunia ini? kalau menurutku sih cuma ada dua. Satu : Ngalihin perhatian si mamah biar enggak nonton Uttaran terus. Dua : Cari hadiah untuk cowok. Iya, serius! Susah banget cari hadiah untuk manusia dengan jakun itu. Maklum lah, belum ada pengalaman sebagai lelaki, jadi enggak tahu apa sih hal-hal yang sebenarnya paling mereka mau. *apasih*
Menurutku, hadiah itu harus sesuatu yang bermanfaat. Tapi bukan cuma hal yang bermanfaat, kalau si cowok enggak suka ya jadi enggak bermanfaat juga kan ya? contohnya saja nih ya, kita belikan dia alat cukur mutakhir, tapi ternyata si cowok enggak punya bulu-buluan di wajah? ya percuma keles. Atau kita belikan dia sepatu futsal tergaya, ehh gak tahunya dia demenannya kutek blink-blink. Mubazir cynt!
Maka karena itu aku pun memutar otak, mencari-cari hadiah apa yang benar-benar bermanfaat dan si cowok akan suka. Sebuah benda/hadiah bisa dikatakan bagus jika bisa memberikan manfaat di dunia dan akhirat, jadilah kuputuskan bahwa hadiah yang paling tepat untuk seorang lelaki adalah
seperangkat alat shalat!
seperangkat alat shalat!
Jadi jangan kalah sama kaum lelaki yess? yang suka mencantumkan seperangkat alat shalat dalam seserahan, kita sebagai perempuan juga harus berikan hadiah yang Insyaallah manfaat untuk mereka. Sudah pasti mereka akan suka, karena kita bukan cuma kasih hadiah yang bersangkutan dengan duniawi semata, melainkan dengan kehidupan di akhirat kelak *beda yaa kalau calon istri idaman mah pikirannya ke jannah terus. EAAAK* *sombong gaje*
Oke, lalu apa saja sih seperangkat alat shalat untuk lelaki?
ilust : Google |
1. Kain sarung : tak perlu yang mahal-mahal banget. Tapi jangan yang terlalu murahan juga. Cari yang kualitasnya bagus tapi dengan harga terjangkau biar tak memberatkan kita. Asyiknya si sarung ini, selain untuk perabot shalat tapi juga bisa berfungsi sebagai selimut saat nginep cantik saat kemping. Bahkan setelah warnanya agak memudar, si kain sarung bisa beralih fungsi menjadi celana kolor santai nan adem. Sungguh multiguna ya?
Ilust : Google |
2. Baju koko : Kenapa dinamakan baju koko? karena kerah berdirinya itu terinspirasi dari atasan cocoh-cocoh zaman baheula. Desain baju koko juga awalnya itu persis banget, tangan panjang dan kerah berdiri tanpa hiasan apapun. Tapi dewasa ini baju koko sudah dimodifikasi sedemikian rupa menjadi banyak desain yang cucok abis. Menghadap Allah harus kece dong, enggak boleh asal-asalan pakai kaos oblong lusuh dan sobek keteknya. Malu!
Ilust : Google |
3. Sajadah : Alas shalat ini banyak desainnya, banyak motif dan coraknya. Dari yang tebal sampai yang tipis juga ada. Untuk lelaki pilih sajadah dengan warna gelap, motif sederhana dan jangan terlalu tebal. Warna yang paling disukai itu biasanya hita,, hijau tua dan biru donker. Jangan pink!
Itu dia seperangkat alat shalat untuk lelaki, bisa ditambah peci atau kopiah kok. Gak perlu pusing-pusing lagi deh cari hadiah untuk si kekasih halal. Semoga menginspirasi yak!
Demikianlah Artikel Hadiah Apa yang Paling Cocok Untuk Cowok?
Sekian Informasi dan sharingnya Hadiah Apa yang Paling Cocok Untuk Cowok?, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Sharing artikelnnya kali ini.
0 Response to "Hadiah Apa yang Paling Cocok Untuk Cowok?"
Posting Komentar